Pada artikel kali ini akan di bahas pembagian jenis tanaman (termasuk tanaman hias) dalam setiap rencana pembuatan taman taman rumah dalam hal ini khususnya taman minimalis.
Sebagain besar taman minimalsi yang dibuat biasanya menggunakan unsur tanaman yang tropis - subtropis, sehingga taman tersebut berkonsep keadaan alami yang cenderung lebat dan hijau. Tanaman yang jumlahnya banyak dan sebagai unsur utama dari suatu taman tentunya akan menjadi hal yang membingungkan ketika menentukan tanaman manas saja yang harus di pilih atau digunakan dalam pembuatan taman tersebut. Berikut ini pembagian jenis tanaman-tanaman :
- Tanaman Tegakan/ pelindung, yang mana tanaman ini berbentuk pohon dengan tinggi 3 meter ke atas, berfungsi sebagai peneduh. Kesan teduh pada taman akan terlihat lebih sejuk, asri, dan siluet sinar matahari atau bulan di malam hari menjadikan taman lebih indah. Selain itu, fungsi penyeimbang tinggi bangunan menambahkan kesan taman yang sempurna keindahannya, padat dengan pohon sesuai karakteristik tropis di sela-sela bangunan. Contoh tanaman yang lagi populer sekarang adalah : tabebuya, kemboja bali, wilau, flamboyan, kihujan, dan dari keluarga akasia.
- Tanaman perdu/semak. Tanaman ini mempunyai tinggi 0,5 - 2,5 meter, berfungsi sebagai latar atau backcrop/background. Tanaman latar ini akan menambahkan kesan tanaman yang ada dibagian depan lebih jelas terlihat atau lebih menonjol (center of view), lebih tegas di taman monokultur dan terlihat variatif di taman polykultur. Tanaman yang diambil biasanya tanaman dengan daun berwarna tua seperti hijau tua, merah tua, atau kontras sekali sesuai selera. Contoh tanaman golongan ini adalah keluarga palem-palem pendek seperti waregu, camaedoria, bambu jepang, bambu bali, keluarga tanaman pagar seperti teh-tehan, kemuning, anak nakal/serut, keluarga pisang-pisangan seperti jenis helikonia. Tanaman perdu/semak yang mempunyai tinggi 1 - 2,5 meter kadang dipakai sebagai pembatas taman dengan taman lain, sedangkan yang di bawah 1 meter biasanya dipakai untuk mempertegas taman.
- Tanaman penutup tanah (cover crop/ landed area). Tanaman penutup tanah adalah bagian taman yang memberikan kesan luas, segar, asri, dan rapih pada taman yang kita buat. Pada umumnya tanaman penutup tanah menggunanakan berbagai jenis rumput tapi ada juga yang menggunakan jenis tanaman semak yang tingginya tidak lebih dari 30 cm. Pada prinsipnya tanaman-tanaman yang menutup tanah harus secara rata dan rapat sehingga terlihat rapih, juga harus berumur panjang dan mudah perawatannya. Yang sering digunakan sekarang ini seperti rumput gajah mini, rumput peking, rumput jepang. Adapun jenis semak seperti sutra bombai, pintoi/bunga kacang tanah, kucai dan lain sebagainya.
- Tanaman palem-paleman (dengan tinggi lebih dari 3 meter). Meskipun seharusnya masuk golongan pertama tetapi penulis menggolongkan secara khusus karena palem-paleman memang mempunyai tinggi diatas 3 meter tetapi tidak memberikan kesan meneduhkan. Kesan pada taman yang diperoleh lebih menambah keanggunan alami sehingga taman terlihat elegan. Palem yang sering digunakan seperti palem sadeng, kelapa, kurma, kenari, ekor tupai, sinensis, bismarkia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar